harianfikiransumut.com | Bengkalis - Guna meringankan kesenjangan sosial masyarakat, Pemerintah Desa Pancur Jaya melalui anggaran dana Bermasa 2023, menyalurkan bantuan berupa Tong Penampungan Air Hujan kepada 40 orang warga.
Penyaluran bantuan Tong Penampungan Air Hujan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kepala Desa Pancur Jaya, Hasan Basri, ST di halaman depan kantor desa pancur jaya pada Senin (27/06/2023) lalu.
Kepala Desa Pancur Jaya, Hasan Basri, ST melalui Sekretarisnya, Fery ketika dikonfirmasi wartawan, mengatakan bahwa
Penyaluran bantuan Tong Penampungan Air Hujan tersebut dalam upaya untuk meningkatkan kesejahteraan warga melalui sumber anggaran Dana Bermasa 2023.
Selain itu, pihaknya juga telah melakukan beberapa langkah untuk meringankan kesenjangan sosial masyarakat yang didongkrak dengan delapan program unggulan Bupati Bengkalis yang telah disalurkan diantaranya, bantuan tanaman buah-buahan, bantuan atap seng rumah, bantuan Rehab Rumah, tutur, Fery.
Atas nama Pemdes Pancur Jaya, Fery mengucapkan terima kepada Bupati Bengkalis Kasmarni, S.Sos, M.MP yang telah kooperatif melalui program bantuan keuangan khususnya BKK Bermasa yang telah mengalokasikan dana untuk percepatan peningkatan pembangunan infrastruktur dan bidang pemberdayaan masyarakat.
"Kami dari pemerintah desa berharap, program – program seperti ini akan terus berlanjut, sehingga seluruh warga bisa merasakan langsung bantuannya, selain memberikan kesejahteraan masyarakat, juga memberikan manfaat yang besar bagi kehidupan warga." ucap Ferry. (Alan)